Waktu Bersama Tuhan
Ringkasan Khotbah Minggu Pagi, 31 Agustus 2025 Oleh Pdt. Henny Meiske Assa
Ketika kita memiliki waktu bersama Tuhan maka kita akan melihat hikmat Allah dinyatakan di dalam hidup kita. Hidup bersama dengan Tuhan, ada kedekatan dengan Tuhan maka Tuhan akan singkapkan hikmat-Nya dalam kehidupan kita. Karena Allah yang memberikan hikmat. Allah adalah sumber hikmat itu sendiri. Amsal 20:27 - Roh manusia adalah pelita TUHAN, yang menyelidiki seluruh lubuk hatinya. Waktu Tuhan menyalakan pelitanya, kita mendapatkan inspirasi yang adalah hikmat Tuhan. Sebelum kita memutuskan pendapat seperti kita berkata ya atau tidak, atau jangan kepada sesuatu, sebenarnya jauh sebelumnya di lubuk hati kita sudah ada kata-kata yang harus kita katakan atau putuskan. Ketika pelita Tuhan dinyalakan seharusnya kita menjadi orang yang sensitif, kita mengerti apa yang Tuhan bicara pada kita. Ada hikmat Allah yang Tuhan berikan dalam hidup kita.
Bagaimana cara Tuhan beri hikmat pada kita?



